10 Okt 2019

PORDA Bisa Jadi Barometer Ukur Prestasi Atlet

Yogyakarta (10/10/2019) jogjaprov.go.id - Kompetisi olahraga, baik di tingkat nasional maupun internasional semakin ketat dan keras. Karenanya, PORDA XV tahun 2019 ini dapat menjadi ajang barometer untuk mengukur prestasi atlet daerah dalam pembinaan olahraga yang dipertandingkan.

Hal ini diungkapkan Wakil Gubernur DIY, KGPAA Paku Alam X mewakili Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta pada Kamis (10/10) malam. Dalam sambutannya saat pembukaan Pekan Olahraga Daerah (PORDA) XV dan Pekan Paralympic Daerah (PEPARDA) II DIY tahun 2019, Sri Paduka mengatakan, keberhasilan pembinaan atlet olahraga dapat dipantau dari prestasi yang dicapai pada suatu kejuaraan.

"Betapapun bagusnya program latihan yang diterapkan, namun jika dalam kejuaraan tidak dapat mencatat suatu prestasi, maka pembinaan belumlah dapat berhasil berhasil. Ujung tombak pembinaan atlet akan bertumpu pada aktivitas perkumpulan atau klub yang ada, serta pembinaan dari segenap pemangku kepentingan terkait," papar Sri Paduka.

Sri Paduka pun mengatakan, melalui kegiatan yang terprogram dengan baik, maka dapat dihasilkan atlet yang berprestasi, baik di tingkat daerah, nasional, regional maupun internasional. Tiap prestasi yang ditorehkan para atlet juga dapat menjadi bukti sejauh mana keberhasilan pembinaan atlet dapat dilaksanakan dengan baik.

"Hanya dengan keuletan dan kerja keraslah, prestasi gemilang olahraga akan dapat kita wujudkan. Dan PORDA bisa menjadi puncak prestasi bagi para atlet di daerah," imbuh Sri Paduka.

Sri Paduka pun mengucapkan selamat dan sukses untuk PORDA XV dan PEPARDA II. Sri Paduka pun berharap seluruh peserta mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya, mengedepankan nilai-nilai luhur olahraga seperti semangat sportivitas dan permainan yang adil. Dengan demikian, setiap kemenangan yang diraih akan selalu melalui cara-cara yang baik dan yang tidak akan menciderai nilai-nilai luhur olahraga.

Dalam kesempatan yang sama, Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti mengatakan, Kota Yogyakarta telah siap menjadi tuan rumah. Ia pun menekankan semua kabupaten/kota di DOY boleh menjadi juara.

Ketua KONI DIY, Djoko Pekik Irianto mengatakan, pihaknya siap menggelar 38 cabang olahraga pada PORDA XV. Pada penyelenggaraan tahun ini, PORDA XV diikuti 3.400 atlet perwakilan dari semua kabupaten/kota se-DIY. "Para atlet siap bertanding menjunjung tinggi sportivitas. Para juri pun siap menilai pertandingan dengan jujur. Salam Olahraga, Jaya," ungkapnya.

PORDA XV DIY digelar pada 10-18 Oktober 2019. Bersamaan dengan itu, PEPARDA II DIY digelar pula dengan mempertandingkan 150 nomor pertandingan pada 10 cabang olahraga. PEPARDA II diikuti oleh 320 atlet, yang terdiri dari tuna daksa, tuna netra, tuna grahita, dan tuna rungu yang merupakan perwakilan dari semua kabupaten/kota se-DIY. (Rt)

HUMAS DIY

Bagaimana kualitas berita ini: