11 Nov 2019
  Humas Berita,

LKS SMK Picu Siswa Lebih Berprestasi

Sleman (11/11/2019) jogjaprov.go.id – Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK se-DIY tahun 2019 bukan sekedar lomba saja, namun merupakan ajang untuk menunjukan kinerja dan menampilkan prestasi siswa di bidangnya masing-masing. Para peserta lomba ini merupakan siswa yang memiliki keunggulan dalam berkreasi, berinovasi dan berkarya.

Wakil Gubernur DIY, KGPAA Paku Alam X menyampaikan hal demikian saat membuka Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK se-DIY tahun 2019, Senin (11/11) di Hotel Alana, Sleman, Yogyakarta. Acara tersebut di inisiasi oleh Disdikpora DIY. “Penyelenggaraan berbagai jenis lomba untuk siswa SMK ini saya nilai penting, karena hal itu bisa memicu siswa sebagai generasi penerus bangsa untuk berprestasi,” ujar Sri Paduka.

Sri Paduka mengaku bangga terhadap para siswa yang ikut ambil bagian dalam acara LKS ini. Mereka dinilai mampu menjadi harapan masa depan bangsa. Sri Paduka sangat mengapresiasi prestasi para siswa yang mampu menunjukan kualitas diri ditengah-tengah banyaknya generasi muda yang terpengaruh dengan dampak buruk modernitas.

Peserta diharapkan mampu mengambil nilai positif kegiatan ini. Siswa diharapkan mampu menjadi generasi tangguh dan membanggakan keluarga, bangsa dan negara. “Manfaatkan ajang kompetisi ini secara maksimal dalam mengembangkan keilmuan dan kreativitas kalian dalam rangka memajukan pendidikan di DIY. Saya yakin seluruh peserta ini akan tumbuh menjdi calon pemimpin masa depan,” tutup Sri Paduka.

Pembukaan LKS SMK se-DIY tahun 2019 ini ditandai dengan pemukulan bende oleh Sri Paduka dengan didampingi oleh Bupati Sleman, Drs. H. Sri Purnomo, M. Si., Kabid Ketua Dewan Pendidikan DIY, Prof. Dr. Danisworo, Kabid  Pendidikan Menengah Disdikpora DIY, Dra. Isti Triasih.

Kepala Bidang Pendidikan Menengah Disdikpora DIY, Dra. Isti Triasih menyampaikan, acara ini merupakan wadah penyaluran bakat dan minat para siswa SMK sesuai dengan perkembangan teknologi masa kini. Berbagai kompetisi keahlian yang dikuasai siswa SMK akan terwakili kinerjanya.

“Tujuan LKS ini untuk memberikan kesempatan dan motivasi bagi siswa SMK untuk berkompetisi secara positif ssuai standar dunia industri dan kompetensinya,” tutur Isti.

Pelaksanaan LKS ini akan berlangsung dari tanggal 12-14 November 2019. Tercatat ada sebanyak 47 bidang lomba yang melibatkan sejumlah 659 orang siswa kelas X dan XI. Sejumlah juri yang berasal  dari unsur perguruan tinggi, dunia usaha dan industri, serta praktisi yang sesuai dengan kompetensinya akan menilai lomba kompetensi ini.

Menurut Isti, LKS SMK se- DIY ini semacam seleksi untuk mengikuti ajang lomba yang lebih bergengsi. Nantinya, pemenang lomba ini akan menjadi wakil DIY pada LKS Tingkat Nasional tahun 2020. “Peserta yang mendapatkan predikat juara 1 akan mewakili Kontingen DIY ke Tingkat Nasional untuk 39 bidang lomba yang akan dilaksanakan,” ungkap Isti.

Hadir dalam acara tersebut, Kepala OPD se-DIY, Ketua Dewan Pendidikan DIY, jajaran Forkopimkab Sleman, Kepala Disdikpora se-DIY, Kepala dan Pengawas SMK, Rektor Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta di DIY, para siswa peserta lomba dan seluruh tamu undangan.  (uk/kt)

Humas Pemda DIY

 

Bagaimana kualitas berita ini: