07 Jan 2014
  Humas Berita,

LVRI Tidak Pernah Absen Mengabdikan Diri Kepada Bangsa dan Negara

 

 

 

LVRI Tidak Pernah Absen Mengabdikan Diri Kepada Bangsa dan Negara

 

 

YOGYAKARTA (07/01) - Merdeka, merdeka . teriak para anggota Legiun Veteran RI DIY dengan penuh semangat pada peringatan HUT ke 57 LVRI, di Gedung Serba Guna, Janti Yogyakarta, Selasa, (07/01). Semangat untuk tetap beraktifitas dan sehat ada di setiap tamu yang kebanyakan berusia lanjut.

 

 

Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X, dalam sambutan tertulis yang dibacakan Asisten Administrasi Umum Sekda DIY, Drs. Sigit Sapto Raharjo, MM, mengemukakan, usia 57 tahun merupakan usia pensiun. Hal ini tidak berlaku bagi para anggota Legiun Veteran yang diharapkan tetap bersemangat dengan kegiatan silaturahmi serta aktivitas lainnya.

 

 

Ini sejalan dengan program kesehatan Pemerintah DIY yang masyarakatnya mempunyai usia harapan hidup tertinggi di Indonesia termasuk para anggota Legiun Veteran yang hadir dalam kesempatan ini, kata Sultan.

 

 

Dikemukakan, keluarga besar LVRI tidak pernah absen dalam mengabdikan diri kepada bangsa dan negara di masa perjuangan maupun di masa pembangunan saat ini. Untuk itu Legiun Veteran diharapkan tetap berada dalam kepeloporannya untuk membangun bangsa dan negara.

 

 

Semangat perjuangan yang tidak mengenal usia hendaknya dapat dipakai sebagai pelopor bagi generasi penerus di dalam mencapai tujuan bangsa, yaitu kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan. Saya ucapkan penghargaan yang tinggi kepada Legiun Veteran, ungkap Sultan.

 

 

Peringatan HUT LVRI ke-57 dihadiri para purnawirawan TNI dan POLRI, Komandan Korem 072 Pamungkas, Brigjen TNI MS Fadhilah, Wakil Gubernur AAU, Komandan Lanud, perwakilan Lanal dan Polda DIY. (teb/rsd)

 

 

HUMAS

 

Bagaimana kualitas berita ini: