11 Des 2014
  Humas Berita,

Pengajian Pejabat dan Aparat Putaran Terakhir Berlangsung di Kanwil Kemenag DIY

Keselamatan bukan hanya untuk kepentingan hidup di dunia saja, namun keselamatan sejati yang harus kita cari adalah untuk kepentingan hidup kita di akhirat kelak. Kesempatan untuk bisa berdzikir, bersholawat dan berdo’a bersama ini merupakan rahmat-Nya yang patut kita syukuri.

Demikian disampaikan Gubernur DIY, Hamengku Buwono X, pada acara Penutupan Pengajian Pejabat dan Aparat di Lingkungan Pemda DIY tahun 2014 yang sambutan tertulisnya dibacakan oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda DIY, Drs. Sulistiyo, SH, Cn, M.Si di halaman Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY, Jl. Sukonandi No. 8 Yogyakarta.

“Mudah-mudahan dengan pengajian ini, kita bisa terus menjaga iman, semakin sujud dan dekat dengan Allah SWT. Insya Allah dengan do’a yang kita panjatkan bersama, Allah akan terus menjaga keselamatan dan kesehatan kita, serta menunjukkan jalan lurus-Nya,” harap Gubernur.

Pengajian putaran ke-12 atau yang terakhir di tahun 2014 ini, diisi oleh KH Ashari Zaenal Abidin dengan tema Menciptakan Generasi Yang Shalih. KH Ashari mengatakan ada lima perilaku yang harus dihindari orang-orang shalih yaitu: tidak mau mencari ilmu, cinta dunia hingga lupa akherat, kikir kepada sesama, suka memamerkan amal, serta merasa pendapat diri sendiri lebih baik daripada orang lain. Lebih lanjut KH Ashari menyampaikan bahwa manusia akan bermanfaat hidupnya kalau bisa melakukan dua hal yaitu memuliakan Allah serta berbelas kasih kepada sesama.

“Wong welas niku thukule mergo tresno. Nek ora tresno ora bakal welas. Welas akan menumbuhkan belas kasih Allah. Maka hidup kita harus diisi dengan berbelas kasih dengan sesama terutama generasi muda. Mari kita welasi, kita arahkan, kita bina agar pemuda-pemudi menjadi sholeh sholehah,” pesannya.

Dalam laporan penyelenggaraan, Kepala Kanwil Kemenag DIY, Drs. H. Maskul Haji, M.Pd.I, antara lain melaporkan penerimaan zakat dan infaq bulan November 2014 sebesar Rp. 1.109.563.453 dan telah disalurkan sebesar Rp. 1.017.885.658 sehingga saldo bulan November 2014 sebesar Rp. 91.677.797. Acara pagi tadi dihadiri oleh para pejabat dan aparat dari Pemda DIY, TNI, Polri, serta instansi vertikal. (hdi)

 

HUMAS DIY

Bagaimana kualitas berita ini: