03 Apr 2024
  Humas DIY Berita,

Sri Sultan Lepas 1.839 Pemudik Warmindo

Yogyakarta (03/04/2024) jogjaprov.go.id – Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X melepas peserta mudik gratis bersama, para pedagang Warung Makan Indomie (Warmindo) yang ada di DIY pada Rabu (03/04) malam. Sebanyak 1.839 orang dengan total 35 armada bus mengikuti mudik gratis bersama tahun ini.

Pelepasan mudik bersama para pedagang Warmindo ini dilakukan di Halaman Parkir Stadion Mandala Krida, Umbulharjo Yogyakarta. Sebelum melepas, Sri Sultan berharap, semoga perjalanan mudik ini diberikan keselamatan dan keberkahan.

“Selamat jalan, semoga selamat sampai tujuan. Saya berharap agar mudik tahun ini dapat memberikan kebahagiaan dan membawa manfaat bagi semua. Selamat berkumpul dengan keluarga dan kami tunggu untuk kembali ke Jogja,” ungkap Sri Sultan.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Mudik Warmindo 2024, Darmanto Sujud Effendi  melaporkan, bahwa program mudik gratis bersama ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya menjelang lebaran. Kegiatan ini hadir sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan kepada para pedagang Warmindo yang telah menjadi mitra usaha bagi Indofood.

Darmanto menyampaikan, tahun ini PT. Indofood CBK Sukses Makmur Tbk. menyiapkan 194 armada bus yang tersebar di 36 titik lokasi di Indonesia. Jumlah  peserta mudik bersama tahun ini juga meningkat dari tahun sebelumnya.

“Jumlah peserta program mudik gratis bersama ini selalu meningkat dari tahun ke tahun. Tahun ini, secara nasional total jumlah pesertanya mencapai 11.275 orang, untuk wilayah Yogyakarta kami memberangkatkan 1.839 orang dengan menggunakan 35 armada bus,” paparnya.

Darmanto mengatakan, sebagian besar tujuan pemudik adalah Kuningan, Sumedang, Tasikmalaya, dan Garut. Pada tahun ini pedagang Warmindo yang mengikuti mudik gratis secara nasional tersebar di Jabodetabek, Bandung, Semarang, Yogyakarta, dan Malang. (ham/yd/stt)

 

Humas Pemda DIY

Bagaimana kualitas berita ini: