02 Feb 2021
  Editor Berita,

Tasyakuran Selesainya Pembangunan Jogja Center

Yogyakarta (2/2/2021) jogjaprov.go.id – Pembangunan Jogja Center yang berlokasi di Gedung Pracimasana, Komplek Kepatihan Yogyakarta telah selesai dilaksanakan. Dalam kesempatan tersebut Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi DIY, Ir. Rony Pramanto Hari, MT., menyampaikan bahwa, pembangunannya pada awalnya adalah untuk memberikan informasi terkait perkembangan yang ada di Yogyakarta.

Dijelaskan oleh Kadiskominfo DIY seusai doa bersama tasyakuran pada hari Senin (1/2), bahwa perangkat yang ada di dalamnya berisi sebuah aplikasi atau informasi mengenai kondisi Yogyakarta, yang dapat digunakan untuk membantu para pengambil kebijakan atau pimpinan dalam menentukan keputusan untuk pembangunan yang ada di Yogyakarta.

Tujuan utama pembangunannya menurut Rony adalah merupakan sebuah tempat yang bisa digunakan oleh para pengambil kebijakan atau para pimpinan untuk bisa menganalisis data dan informasi tentang kondisi Daerah Istimewa Yogyakarta pada umumnya, sehingga dapat dilihat mengenai permasalahan maupun potensi yang ada serta bagaimana mengatasinya, melalui layar yang ada dalam Jogja Center tersebut menggunkan aplikasi maupun informasi yang dikembangkan untuk bisa memberikan gambaran seutuhnya tentang Yogyakarta.

Adapun biaya yang digunakan dalam hal ini berasal dari Dana Keistimewaan sebesar 3 miliar rupiah untuk melengkapi alat yang dibutuhkan beserta furniture maupun aplikasi yang digunakan.

"Dalam situasi pandemi Covid-19 ini perangkat yang ada banyak digunakan untuk rapat-rapat virtual maupun video conferrence (vidcon) serta ceremonial. Dengan menggunakan fasilitas teknologi informasi tersebut, diharapkan kegiatan ceremonial yang bersifat virtual bisa diselenggarakan lebih ideal" pungkasnya.

Tasyakuran ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Kepala Diskominfo DIY yang kemudian diserahkan kepada Kepala Biro Umum, Humas dan Protokol Setda DIY, Drs. Imam Pratanadi, MT dilanjutkan dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ir. H.Muhammad Arifin. Acara dihadiri oleh beberapa wakil OPD di lingkungan komplek Kepatihan Yogyakarta.

Setelah digelarnya doa bersama tersebut diharapkan smoga segala fasilitas yang ada bisa digunakan dengan lancar dan para pelaksana bisa menjalankann tugas dengan baik (teb)

Humas DIY

Bagaimana kualitas berita ini: